Harga Mobil VW Kodok dan Rahasia Spesifikasi Kelemahannya

Harga Mobil VW Kodok / Volkswagen Beetle – Mobil Volkswagen Beetle atau mobil Volks wagen Tipe 1 atau lebih terkenal di Indonesia dengan nama mobil VW Kodok merupakan mobil tua yang diprakarsai oleh Adolf Hittler, penguasa Jerman pada jamannya. 

Mobil VW kodok memiliki tampilan yang begitu Khas sehingga membuatnya sangat mudah dikenali. Mobil ini diproduksi pertama kali pada tahun 1938, saat perang dunia kedua terjadi proyek mobil ini sempat dihentikan namun pada tahun kembali dilanjutkan sampai tahun 2003. 

Di perkirakan dari rentang waktu 1938 sampai 2003 telah lebih dari 21 juta mobil VW kodok yang dipasarkan di dunia. Mengingat usianya yang sudah cukup tua, mobil ini masuk dalam kategori mobil paling berpengaruh di dunia.

Di Indonesia sendiri mobil VW kodok pertama kali masuk pada tahun 1940 an. Tipe mobil kodok yang masuk ke Indonesia adalah mobil Vokswagen Beetle atau mobil Kodok versi yang terakhirnya. Versi mobil ini dihadirkan di Indonesia hanya sampai 1976 berbeda dengan pemasaran mobil Volkswagen di Mexico yang sampai pada tahun 2003. 

Mobil VW kodok selalu datang dengan tampilan yang sama setiap tahunnya, walaupun begitu ternyata pada setiap tahun keluarannya mobil VW kodok selalu membawa perubahan. 

Di Indonesia pun ternyata demikian hampir semua versi mobil VW kodok ini berpenampilan sama yaitu dengan mesin pendingin berupa udara yang diletakkan di belakang dan dengan kapasitas 5 penumpang didukung dengan dua pintu saja.

Tampilan dari mobil VW kodok memang untuk jaman sekarang ini terkesan begitu unik, banyak pula yang mengatakan bahwa tampilan dari mobil ini lucu. 

Yah, tidak salah mengingat sekarang ini kebanyakan orang lebih suka membeli mobil keluaran baru yang terkesan lebih modern dan mewah. 

Mobil – mobil tipe klasik seperti VW Kodok ini mulai ditinggalkan. Walaupun demikian masih ada juga orang – orang yang tertarik pada tipe mobil klasik ini, sebagain besar dari mereka adalah yang mengetahui nilai sejarahnya ataupun kolektor mobil klasik.

Sampai sekarang, mobil Jenis VW kodok ini masih sering terlihat dijalanan Indonesia. Memang mobil ini cukup wanteg dari segi mesin dan juga body yang diusungnya. 

Pasalnya mobil ini adalah salah satu mobil terbaik pada masanya. Berikut ini TIM GarasiOtoMania akan menyampaikan ulasan mengenai Spesifikasi, Kelebihan dan Kekurangan serta Harga Mobil VW Kodok.

Foto Mobil VW Kodok 

Mobil VW Kodok
Mobil VW Kodok

Mobil VW Kodok Terbaru
Mobil VW Kodok Terbaru

Spesifikasi Mobil VW Kodok
Spesifikasi Mobil VW Kodok


Berikut ini kami telah mengumpulkan beberapa Foto Mobil VW Kodok. Karena mobil VW Kodok memiliki banyak varian maka kami tidak bisa menampilkan semuanya. Beberapa di antara mereka adalah

Perkembangan Spesifikasi Mobil VW Kodok

Seperti yang sudah disampaikan bahwa mobil VW Kodok sering kali membawa perubahan pada setiap tahun pembuatannya, walaupun untuk secara umum tampilannya masih sangat mirip. 

Seperti halnya pada mobil veri awalnya, VW kodok memiliki tampilan kaca belakang yang split menjadi dua. Tampilan mobil VW Kodok tahun 1951 juga memiliki detail ekteror yang berbeda. 

Pada versi mobil ini, VW kodok hanya mempunyai sebuah spion saja yang disematkan pada sebelah kanannya. 

Lalu untuk bagian belakangnya digunakan lampu stop dengan ukuran yang kecil. Di bagian lampu seinnya diguanakn lampu sein tipe semaphore sign model ini merupakan tipe lampu flip up di bagian belakang pintu. 

Tampilan kaca belakkang split ini diproduksi sampai pada tahun 1953 namun untuk model lampu sein flip up diproduksi sampai tahun 1959.

Setelah tahun 1953 tepatnya di tahun 1954, mobil ini sudah tidak lagi mengusung konsep kaca terpisah. Sedangkan untuk tampilan kaca bentuk ovalnya masih dipertahankan. 

Tampilan mobil VW Kodok
Tampilan mobil VW Kodok
Di tahun 1960 terdapat perombakan lagi, versi mobil di tahun ini telah meletakkan lampu seinnya di bagian belakang dipadukan dengan lampu stop yang tersemat. 

Sedangkan untuk kaca bagin belakang nya dikembangkan dengan bentuk yang lebih melebar. 

Pada tahun 1966 perobakan mobil VW Kodok ini dilakukan pada bagian dapur pacunya, jika dulunya hanya menggunakan mesin berkapasitas 1100 cc dengan tenaga yang dihasilkan hanya 30 hp di putaran 3300 rpm dan torsi maksimum 68 nm pada putaran 2000 rpm kini sudah digantikan dengan mesin yang berkapasitas lebih besar yaitu 1200 cc. 

Mesin ini mampu memberikan tenaga hingga mencapai 40 tenaga kuda dan memiliki perbandingan kompresi mesin 7 : 1. 

Nah di tahun 60 an ini beberapa tipe mobil VW kodok mulai bermunculan mulai dari 1200, 1300, 1302, 1303 hingga super beetle.

Mobil VW Kodok varian 1302 pertama kali memasuki pasar otomotif nasional pada tahun 1970 an. Mobil tipe ini mengusung mesin tipe four horizontally opposed dengan pendingin udara berupa udara. Mesin ini berkapasitas mencapai 1.3 L. 

Kemudian untuk mobil VW versi 1303 masuk ke Indonesia di tahun 1973 dengan masih mengusung tipe mesin sama berkapasitas 1300 cc. 

Tipe mobil VW 1303 memiliki tampilan interior yang lebih mewah jika dibandingkan dengan versi 1302 sebelumnya. 

Mobil VW Kodok Klasik
Mobil VW Kodok Klasik
Pada mobil VW Kodok versi 1303 menggunakan kaca berbentuk melengkung, sedangkan untuk mobil VW Kodok versi 1302 menggunakan kaca dengan penampilan yang datar. 

Versi mobil VW Kodok 1302 dan 1303 sering juga diberi sebutan sebagai mobil sper beetle. 

Lalu untuk tipe yang memiliki kapasitas mesin besar, ada mobil VW Kodok 1600 yang berkapasitas mesin mencapai 1600 cc. 

Mobil ini termasuk mobil tipe sport, sehingga pada bagian kaki-kakinya sudah didukung dengan adanya sistem pengereman cakram.

Secara umum, semua varian mobil VW Kodok menggunakan mesin berbahan bakar bensin tipe horizontally opposed dengan empat silinder. 

Sistem pendingin yang digunakan pada mobil VW Kodok adalah pendingin udara. Selama kemunculannya didunia otomotif varian dari Mobil VW bisa dibilang cukup banyak mulai dari varian mesin berkapasitas 1000 cc hingga berkapasitas 2000 cc. 

Memang secara sekilas tampilan dari mobil ini sangat sederhana. Tetapi mobil inilah yang dulunya menjadi salah satu alasan negara Jerman yang saat itu dipimpin oleh dictator Hitler mampu menguasai Eropa pada perang dunia ke dua. 

Sebagai tambahan informasi untuk anda bahwa mesin yang digunakan oleh VW Kodok ini bahkan dulunya pernah disematkan pada pesawat terbang.

Kelebihan dan kekurangan Mobil VW Kodok

Nah setelah membahas mengenai perkembangan spesfikasi yang diusung oleh mobil VW Kodok dari berbagai variannya, kini Tim GarasiOtoMania akan mulai membahas mengenai Kelebihan dan Kekurangan Mobil VW Kodok. 

Sebagai mobil klasik yang pernah berjaya dimasanya, tentu mobil ini memiliki banyak kelebihan dan juga kekurangan .

Kelebihan Mobil VW Kodok

Memiliki banyak Varian Tipe

Sejak awal dikeluarkannya hingga tutup buku pada tahun 2003, mobil VW telah dikeluarkan dengan berbegai pilihan tipe, pasalnya setiap tahun dikeluarkannya mobil VW hampir selalu membawa perubahan, walaupun masih tetap mempertahankan tampilan umumnya.

Memiliki tampilan yang Unik

Keunggulan utama dari mobil VW Kodok ini adalah dari segi tampilan. Mobil ini memiliki tampilan yang unik sehingga membuatnya benar-benar beda dengan mobil – mobil lainnya. 

Mobil VW Kodok ini berukuran kecil dengan tampilan yang mirip hewan kodok.

Mesin terletak dibelakang 

Mesin mobil VW Kodok diletakkan di bagian belakang, hal ini membuat mobil ini memiliki tenaga yang lebih besar karena tenaga dari mesin langsung bisa tersalukan ke pada roda belakang.

Kekurangan / kelemahan Mobil VW Kodok

Mesin Mudah Terbakar

Banyak yang mengeluhkan bahwa mobil VW Kodok ini, mesinnya mudah terbakar. Ada beberapa penjelasan logis mengapa mesin mobil VW Kodok ini bisa mudah terbakar. 

Beberapa diantaranya adalah karena mesin yang biasanya over heat atau kepanasan.

Pemasangan distributor serta alternator yang terlalu dekat juga menjadi salah satu penyebab mengapa mesin ini mudah terbakar. 

Mesin Mobil VW Kodok
Mesin Mobil VW Kodok
Selain itu mengingat mobil ini adalah mobil yang sudah tua maka sering juga terjadi kebakaran karena kondisi selang –selang yang sudah tidak prima. 

 Apalagi jika ada siket kabel yang terkelupas, tentu akan semakin meningkatkan risiko kebakaran pada mesinnya.

Membutuhkan perawatan Ekstra

Tentu saja karena mobil VW Kodok merupakan mobil yang sudah berumur, maka perawatan adalah hal yang sangat penting. 

Namun sekarang ini banyak pula perkumpulan para penggemar mobil VW Kodok yang bisa anda ikuti, dalam forum ini anda akan bisa bertukar pikiran mengenai cara mengatasi masalah yang timbul sampai cara mendapatkan sperpart yang baik.

Suara Mesin Keras

Beberapa pengguna Mobill VW Kodok menyatakan bahwa bunyi mesin yang digunakan memang terlalu keras. Hal ini menurunkan tingkat kenyamanan penggunanya saat berada di dalam kabin mobil. 

Keadaan semacam ini sering terjadi karena perawatan yang kurang. Untuk mengatasi hal ini diperlukan perawatan ekstra ataupun bahkan turun mesin.

Lampu Charge Sering Menyala

Kejadian menyalanya lampu charge terlalu sering juga dialami oleh beberapa pengguna mobil VW Kodok. Keadaan ini bisa ditanggulangi dengan sering – sering memeriksa dynamo charge yang berhubungan dengan tali kipas mobil.

Jika keadaan tali kipasnya putus maka anda perlu memperbaiki bagian ini sedangkan jika tali kipasnya dalam keadaan baik, kemungkinan dinamonya lah yang bermasalah. Jika terjadi masallah seperti ini, ada baiknya anda tidak menyalakan mesin terlebih dahulu.

Lampu Penunjuk Oli Selalu Menyala

Kejadian lampu penunjuk oli selalu menyala biasanya terjadi karena oli tidak mengalir ke bagian switch. Untuk mengatasi hal ini anda bisa saja memperbaikinya sendiri, namun jika anda kurang paham masalah mesin anda bisa membawanya ke bengkel khusus VW terdekat. Biasanya bengkel khusus ini sudah tersedia di kota- kota besar.

Mesin Mobil VW Kodok diletakkan di Belakang

Pada bagian kelebihan Mobil VW Kodok, disebutkan bahwa mobil ini memiliki posisi meisn yang berbeda dengan mobil pada umumnya. Yah, memang berbeda dengan mobil – mobil pada umumnya, mobil VW Kodok memiliki keunikan dalam meletakkan posisi mesinnya. 

Anda penggemar mobil ini tentu tahu jika mobil VW Kodok meletakkan mesinnya di posisi belakang. Mengapa VW kodok meletakkan mesinnya di belakang? 

Spesifikasi Mesin Mobil VW Kodok
Spesifikasi Mesin Mobil VW Kodok
Nah sebenarnya prinsip dari peletakan mesin mobil di belakang cukup simple. Mengingat bahwa mobil ini memiliki ukuran yang mungil tentunya pengendara bagian depan akan merasa panas jika mesin mobilnya diletakkan di depan, jadi setelah di letakkan dibelakang kabinnya jadi serasa lebih adem. 

Selain itu dengan diletakkannya mesin mobil pada bagian belakang akan membuat mobil VW Kodok jadi lebih bertenaga. 

Pasalnya tenaga yang dihasilkan oleh mesin akan langsun tersalurkan pada roda bagian belakangnya. Konsep peletakan mesin di bagian belakang ini sebenarnya banyak digunakan pada mobil-mobil yang mengandalkan performa, jadi dulunya VW kodok merupakan salah satu mobil yang mengincar target performa tinggi.

Rangkuman Spesifikasi Mobil VW Kodok (Volkswagen Beetle)

Pada bagian ini kami membuat rangkuman mengenai Spesifikasi VW Kodok. Rangkuman ini kami buat dengan tujuan untuk membuat anda lebih mudah dalam memahami seluk beluk dari mobil VW Kodok. Berikut rangkumannya, semoga bermanfaat. 


Spesifikasi Volkswagen Beetle Type 1 (VW Kodok)

Jenis Mobil
Sedan
Tipe
Tipe 1
Mesin yang digunakan
Volkswagen 1100 engine 1131cc
Volkswagen 1200 engine 1192cc
Volkswagen 1300 engine 1285cc
Volkswagen 1600 engine 1592cc
Bore X Stroke VW Kodok
75.0 X 64.0 mm (1100)
77.0 X 64.0 mm (1200)
77.0 X 69.0 mm (1300)
85.5 X 69.0 mm (1600)
Sistem Bahan Bakar
Karburator
Transmisi
Manual 4 Speed
Wheelbase
2.400 mm
Panjang
4.079 mm
Lebar
1.539 mm
Tinggi
1.500 mm

Review Mobil VW Kodok

Tidak luapa kami juga menyediakan review mobil VW Kodok ini dalam bentuk video jika anda lebih suka menonton daripada membaca. Namun anda bisa juga melewati bagian ini juka tidak terlalu berminat pada video.


Harga Mobil VW Kodok Terbaru

Harga yang dibanrolkan untuk mobil VW Kodok atau Volkswagen Beetle memang cukup bervariasi. Untuk mendapatkan mobil VW Kodok dengan keadaan prima dan layak jalan, dengan kondisi memiliki surat – surat hidup mesin yang sehat, kuallitas bodinya masih baik serta interior yang masih rapi, paling tidak anda membutuhkan uang 50 jutaan. 

Tetapi harga ini tidak lah pasti karena bahkan sering juga anda akan mendapati mobil VW Kodok yang dijual sangat murah tetapi ada pula yang dijual dengan harga sangat mahal mencapai 300 jutaan. 

Kami dari tim Garasi Oto Mania sebenarnya kurang menyarankan bagi anda yang masih pemula untuk memilih mobil ini karena mobil ini nantinya membutuhkan perawatan yang esktra. 

Butuh kesabaran, dan juga passion untuk mengurus mobil ini. 

Hal ini kami ingatkan karena banyak juga orang –orang yang kapok untuk merawat mobil ini karena tidak siap dengan perawatannya. 

Namun jika anda memiliki passion yang kuat dalam bidang mobil klasik, mobil ini akan membawa banyak keuntungan bagi anda. 

Selain hoby anda tersalurkan, tentu saja mobil ini semakin lama juga akan semakin naik harganya, namun anda harus bisa mempertahankan keaslian dan kualitas mobil ini. 

Nah berikut ini adalah harga mobil VW Kodok yang kami rangkum dari berbagai sumber. Harga yang kami pampang ini masih lah harga kasar dan juga tidak termasuk untuk tipe mobil VW Kodok yang premies atau kualitas prima. 

Berikut ini merupakan daftar harga mobil VW Kodok

VW Kodok Manual 1968          Rp 12,3 juta
VW Kodok 1,3 L 1968              Rp 30  juta
VW Kodok 1,3 L 1961              Rp 31 juta
VW Kodok Manual 1976          Rp 35 juta
VW Kodok 1,2 L 1974              Rp 49 juta
VW Kodok 1,2 L 1974              Rp 61 juta
VW Kodok Manual 1974          Rp 80 juta
VW Kodok 1,3 L 1976              Rp 85 juta
VW Kodok S 1,3 L 1986           Rp 90 juta

Demikian tadi pembahasan kami mengenai Harga Mobil VW Kodok beserta spesifikasi Kelebihan, dan Kekurangan yang dimilikinya. 

Silakan share artikel ini bagi teman – teman atau kerabar anda yang membuthkan. Jangan lewatkan juga pembahasan kami tentang Mazda Lantis dan Daftar Harga Mobil Murah

Harga Mobil VW Kodok dan Rahasia Spesifikasi Kelemahannya Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Garasi Oto Mania